Cara Semai Benih Sawi Putih
Sawi putih atau petsai adalah salah satu tanaman sayur yang bisa dibudidayakan dengan cara generatif atau melalui biji dan memerlukan proses penyemaian terlebih dahulu.
Benih-benih sawi putih berkualitas saat ini sudah banyak tersedia di toko-toko pertanian, akan tetapi untuk menunjang keberhasilan budidayanya selain benih yang berkualitas tentunya perlu adanya teknik penyemaian untuk mendapatkan bibit tanaman yang bagus, sehingga saat dipindah tanam pada lahan, bibit tidak stres dan dapat tumbuh optimal, di samping itu dengan proses penyemaian terlebih dahulu akan diperoleh keseragaman tanaman dan pertumbuhan tanaman yang kompak dan seragam.
Untuk setiap hektar lahan dibutuhkan sekitar 200 hingga 250 gram benih.
Maka dari itu proses persemaian harus dilakukan dengan benar, berikut ini ulasan cara semai benih sawi putih :
Setelah benih unggul didapatkan langkah berikutnya adalah penyortiran benih dengan cara merendam benih menggunakan air hangat selama 15 sampai 30 menit. Buanglah biji-biji yang mengambang dan ambillah biji-biji yang tenggelam untuk disemaikan pada media semai.
Untuk membuat media semai, campurkan tanah, kompos dan arang sekam dengan perbandingan 2:1:1, kemudian media semai tersebut dimasukkan ke polybag/baki persemaian/tray semai dan benih siap disemai pada media semai tersebut.
Penyemaian ini merupakan tahap yang sangat penting karena pada tahap inilah pertumbuhan sawi putih sangat ditentukan, karena jika tahap persemaian ini gagal maka proses pertumbuhan tanaman tidak bisa optimal.
Tutup bedengan persemaian benih dengan daun pisang selama 2-3 hari agar tidak terkena sinar matahari dan guyuran hujan secara langsung.
Setelah 3-4 hari, penutup persemaian dibuka agar benih yang tumbuh tidak bengkok.
Siram persemaian 2 kali sehari.
Setelah bibit hasil persemaian berusia satu bulan setelah semai, atau setelah bibit memiliki 3-4 helai daun, bibit tersebut sudah siap dipindah tanam pada lahan atau pada polybag.
Demikian ulasan mengenai Cara Semai Benih Sawi Putih, semoga artikel ini dapat menambah wawasan dan bermanfaat untuk anda.
Untuk membeli benih sawi putih ataupun perlengkapan pertanian lainnya, silakan kunjungi SentraTani.com
Referensi : ilmubudidaya.com