Cara Menanam Jahe Merah di Polybag

Salah satu tanaman herbal yang saat ini mulai banyak dibudidayakan adalah jahe merah. Budidaya jahe merah tidak begitu sulit dan tidak pula memerlukan persyaratan yang rumit. Akan tetapi meskipun demikian tentu memerlukan proses dan tahapan-tahapan yang benar agar tanaman jahe merah dapat tumbuh dan berproduksi secara optimal.

Jahe merah selain dapat ditanam langsung di lahan, dapat pula ditanam dalam polybag, yang dapat diletakkan di pekarangan sekitar rumah sehingga akan lebih memudahkan dalam perawatan dan pengontrolan.

Untuk mengetahui Cara Menanam Jahe Merah di Polybag, silakan simak penjelasannya pada artikel berikut ini.

SIAPKAN BIBIT

Langkah awal dalam budidaya jahe merah adalah  mempersiapkan bibit. Bibit tanaman jahe merah yang digunakan adalah bibit hasil persemaian rimpang jahe. Rimpang jahe yang sudah siap untuk dijadikan bibit adalah rimpang jahe merah yang sudah tua dan dipanen pada usia 11-12 bulan yang ditandai dengan warna merah kecoklatan. Pilihlah yang berwarna cerah, sehat, mulus, dan ukurannya besar.

Potong-potong rimpang jahe sesuai ruasnya (setiap ruas memiliki 2-3 bakal mata tunas).

TAHAP PENYEMAIAN

Tahap penyemaian atau penunasan diawali dengan menyiapkan media semai dan wadah persemaian.

Media semai yang digunakan adalah berupa tanah, pupuk kandang matang/fermentasi dan arang dengan perbandingan 1:2:1, campurkan semua bahan dengan mengaduknya hingga merata. Sedangkan wadah persemaiannya adalah baki persemaian yang memiliki lubang-lubang kecil di bawahnya agar air siraman tidak tergenang di dalamnya. Masukkan media semai ke dalam wadah tersebut kemudian siram hingga lembab.

Tanam rimpang jahe pada media yang telah disiapkan, berikan jarak dan jangan terlalu rapat kemudian tutup menggunakan media yang sama tipis saja dan diikuti dengan penyiraman. Letakkan di tempat teduh.

Persemaian akan bertunas setelah 1-2 minggu dan siap dipindah tanam pada polybag-polybag kecil berukuran 10 x 12 atau 15 x 15 untuk penyapihan.

Siapkan polybag kecil berukuran 10 x 12 atau 15 x 15, isi dengan media tanah, pupuk kandang matang/fermentasi dan arang dengan perbandingan 1:2:1. Campurkan semua bahan dengan mengaduknya hingga merata dan masukkan ke dalam polybag.

Tanam bibit jahe yang telah disemai dan telah bertunas pada polybag-polybag kecil tersebut kemudian letakkan di tempat teduh atau dibawah naungan seperti paranet.

Lakukan penyiraman secara rutin 1-2 hari sekali pada sore hari, penyiraman secukupnya saja jangan terlalu basah karena dapat berakibat busuknya rimpang.

Bibit yang siap tanam atau untuk dijual yaitu bibit yang sudah berumur sekitar 1-1,5 bulan sejak penyemaian dengan tinggi bibit 20-40 cm.

TAHAP PENANAMAN

Dalam tahapan penanaman ini yang harus dipersiapkan adalah media tanam dan polybag. Media tanam yang digunakan untuk menanam jahe merah ini adalah tanah gembur, pupuk kandang matang, sekam padi, jerami yang sudah lapuk dengan perbandingan 1:1:1:1, aduk dan campurkan hingga merata.

Diamkan media tanam tersebut selama 2 minggu untuk proses fermentasi, caranya buat gundukan dan tutup menggunakan terpal, setelah satu minggu aduk merata dan tutup kembali, dan setelah 2 minggu, media tanam siap untuk digunakan yang ditandai dengan tumbuhnya rumput atau jamur pada media tanam tersebut.

Sedangkan polybag yang digunakan berukuran besar yaitu 45×50, 50×50 atau 50×60, karena tanaman jahe akan tumbuh besar dan memerlukan banyak tempat untuk pertumbuhan rimpangnya.

Polybag yang digunakan harus memiliki lubang-lubang kecil di bawahnya agar sisa air siraman tidak terlalu lama mengendap di dalamnya.

Masukkan media tanam ke dalam polybag tersebut hingga 1/2 bagian polybag, lipat bagian polybag yang tersisa.

Buat lubang tanam pada media tanam, cabut bibit dari persemaian dengan hati-hati. Tanam bibit jahe merah pada lubang tanam tersebut sedalam 5-7 cm, kemudian siram secukupnya.

Letakkan polybag tanaman jahe di tempat teduh akan tetapi masih mendapat sinar matahari meskipun tidak 100% atau dibawah naungan, lakukan selama 1 bulan pertama untuk beradaptasi.

Demikian ulasan mengenai Cara Menanam Jahe Merah di Polybag, semoga artikel ini dapat menambah wawasan dan bermanfaat untuk anda.

Untuk membeli bibit jahe merah ataupun perlengkapan pertanian lainnya, silakan kunjungi SentraTani.com.

Referensi: Channel Youtube Sobat Agro