Cara Membuat Pupuk Organik Cair Kaya Nitrogen

Pupuk organik cair atau POC adalah pupuk yang tersedia dalam bentuk cair, POC dibuat secara alami melalui proses fermentasi sehingga menghasilkan larutan dari hasil pembusukan dari sisa tanaman, maupun kotoran hewan. Pupuk organik cair ini terdiri dari mikroorganisme yang berperan penting dalam membantu pertumbuhan tanaman.

Proses pembuatan POC cukup mudah untuk dilakukan dan dengan menggunakan bahan-bahan yang mudah didapatkan dan dengan harga yang murah bahkan gratis, dan tentunya dapat dibuat sendiri, sehingga kita dapat menentukan sendiri kandungan unsur hara dalam POC tersebut sesuai kebutuhan.

Seperti contoh POC yang akan kita ulas cara pembuatannya adalah pupuk organik cair kaya nitrogen. POC kaya nitrogen ini sangat bagus untuk diberikan pada tanaman saat fase vegetatif atau pertumbuhan, karena pada saat itu tanaman sangat membutuhkan unsur nitrogen dalam jumlah yang dominan.

Pupuk organik cair dengan kandungan nitrogen dapat dibuat dari berbagai macam bahan organik, diantaranya adalah tanaman putri malu dan kohe ayam.

Tanaman putri malu adalah salah satu tanaman yang pada akarnya banyak terdapat kumpulan bakteri yang bersifat sebagai pengikat unsur nitrogen dari udara, salah satu bakteri yang dominan adalah bakteri rhizobium, sehingga putri malu merupakan salah satu tanaman yang sangat baik untuk digunakan sebagai POC yang kaya akan unsur nitrogen.

Untuk mengetahui Cara Membuat Pupuk Organik Cair Kaya Nitrogen, silakan simak penjelasannya pada artikel berikut ini.

BAHAN DAN ALAT

  • 2 kg tanaman putri malu beserta akarnya yang telah dicacah
  • 2 kg kotoran hewan ayam
  • Starter (dekomposer), bisa menggunakan 100 ml EM4 Pertanian (effective microorganisme 4) atau 300 ml MOL (mikroorganisme lokal)
  • 100 ml molase, 100 gram gula merah atau gula pasir yang telah dicairkan dengan 100 ml air sebagai sumber energi/makanan bagi bakteri.
  • Ember ukuran 20 liter

TAHAP PEMBUATAN

Tahap pertama potong-potong atau cacah tanaman putri malu beserta akarnya menjadi potongan yang lebih kecil, tidak perlu sampai halus.

Masukkan 2 kg kotoran ayam dan 2 kg cacahan putri malu ke dalam ember.

Siapkan larutan dekomposer yaitu gula merah dan EM4, jika menggunakan gula merah cairkan terlebih dahulu dengan cara menghaluskan/mencacahnya hingga halus agar mudah larut kemudian tambahkan sedikit air, aduk hingga larut.

Masukkan molase atau gula merah yang telah dihaluskan ke dalam wadah semacam baskom, tambahkan pula EM4 sebanyak 100 ml atau jika menggunakan MOL sebanyak 300 ml sebagai pengurai, aduk kembali hingga tercampur merata. Masukkan ke dalam ember berisi cacahan putri malu dan kotoran ayam. Tambahkan 10 liter air bersih ke dalam ember tersebut  

Tutup ember rapat-rapat hingga kedap udara menggunakan plastik dan ikat erat, diamkan selama 3 minggu atau sekitar 21 hari untuk proses fermentasi, akan tetapi penutup harus dibuka sebentar saja setiap hari sekali untuk mengeluarkan gas hasil dari proses fermentasi kemudian tutup kembali.

Setelah 21 hari penutup sudah dapat dibuka dan POC kaya nitrogen sudah jadi dan siap untuk digunakan dengan menyaringnya terlebih dahulu.

CARA APLIKASI KE TANAMAN

Cara aplikasi pupuk organik cair atau POC kaya nitrogen ini dilakukan dengan 2 cara, yaitu mengocorkannya di sekitar pangkal batang serta perakaran tanaman dan juga menyemprotkannya ke seluruh bagian tanaman.

Adapun dosis untuk aplikasi secara kocor adalah 1 liter POC untuk dilarutkan ke dalam 10 liter air atau dengan perbandingan 1:10. Sedangkan untuk dosis aplikasi dengan cara disemprotkan adalah 1:20.

Demikian ulasan mengenai Cara Membuat Pupuk Organik Cair Kaya Nitrogen, semoga artikel ini dapat menambah wawasan dan bermanfaat untuk anda.

Untuk membeli pupuk organik, ataupun perlengkapan pertanian lainnya, silakan kunjungi SentraTani.com

Referensi: Channel Youtube ALAM ORGANIK