Cara Membuahkan Sawo Dalam Pot
Untuk membuahkan tanaman sawo dalam pot dari bibit yang produktif atau bibit unggul sudah pasti gampang dibuahkan. Akan tetapi bagaimana cara membuahkan tanaman buah sawo dari bibit atau induk yang tidak produktif, tentunya akan sulit dibuahkan. Namun, meskipun demikian bukan berarti tanaman buah yang tidak produktif tersebut tidak bisa dibuahkan.
Nah pada kesempatan kali ini akan kami ulas mengenai bagaimana cara membuahkan tanaman buah sawo dari indukan yang tidak produktif agar bisa berbuah. Untuk mengetahui bagaimana Cara Membuahkan Sawo Dalam Pot berikut ini kami ulas penjelasannya secara lengkap.
Sebelum melakukan pembuahan, ada hal yang harus diperhatikan yaitu bahwa tanaman sawo tersebut harus memenuhi syarat untuk dibuahkan. Apa syaratnya? Syaratnya yaitu:
- Pohon sawo sudah cukup umur, yang mana hal ini bisa dilihat dari batang yang sudah mulai kuat untuk menopang buah yang akan dihasilkan nantinya.
- Tanaman sawo tidak sedang mengeluarkan tunas baru atau dengan kata lain pada saat seluruh daun tanaman sudah tua.
Dan jika tanaman sawo sudah memenuhi persyaratan tersebut maka proses pembuahan sudah dapat dilakukan. Caranya yaitu dengan melakukan penyetresan atau stres air dan pemupukan.
STRES AIR
Stres air atau penyetresan air yaitu mengurangi intensitas penyiraman selama 3-4 minggu, dan selama itu penyiraman tetap dilakukan namun hanya pada saat tanaman terlihat layu saja. Atau jika biasanya penyiraman dilakukan setiap hari, namun pada proses penyetresan air ini penyiraman dilakukan 3 hari sekali dengan jumlah yang sedikit saja yang dimaksudkan agar tanaman tidak mati.
Setelah 3 atau 4 minggu penyetresan dilakukan biasanya tanaman akan berubah sedikit menjadi layu dan daun-daun sudah banyak yang berwarna kuning bahkan sebagian rontok, dan jika hal demikian terjadi itu artinya proses penyetresan berhasil dan siap dilakukan treatment berikutnya.
PEMUPUKAN PEMBUAHAN
Setelah proses stres air berhasil, tahapan selanjutnya adalah melakukan pemupukan untuk tujuan pembuahan. Adapun pupuk yang diberikan adalah pupuk MKP dan KNO3 Putih. Pupuk tersebut digunakan karena keduanya merupakan pupuk yang sangat bagus untuk merangsang pembungaan dan pembuahan.
Dan untuk cara pemberiannya yaitu larutkan pupuk tersebut dengan dosis 1 sendok makan MKP dan 1 sendok makan KNO3 Putih ke dalam 3 liter air lalu aduk hingga larut dan tercampur merata. Sedangkan cara aplikasinya adalah dengan mengocorkannya ke tanaman sawo dalam pot dengan interval pemberian 1 minggu sekali.
Dosis tersebut diatas adalah untuk 1 pot tanaman, dan jika membutuhkan pupuk untuk lebih banyak pot tinggal menambahkan dosisnya dengan patokan dosis tersebut diatas.
Setelah proses penyetresan berhasil selain dilakukan pemupukan 1 minggu sekali, penyiraman juga sudah bisa dilakukan secara normal kembali.
Selain itu bisa juga dengan menambahkan POC dari telur dimana POC ini merupakan pupuk yang bermanfaat untuk merangsang pertumbuhan bunga dan buah. POC telur ini cukup mudah dibuat dan dengan bahan yang sederhana. Untuk mengetahui bagaimana cara membuatnya akan kami ulas pada artikel yang akan datang.
Pada minggu ke 3 dan ke 4 jika proses penyetresan berhasil akan tumbuh bunga atau buah.
Cara membuahkan tanaman sawo dalam pot tersebut diatas juga bisa diterapkan pada semua jenis tanaman buah dalam pot.
Demikian ulasan mengenai Cara Membuahkan Sawo Dalam Pot, semoga artikel ini dapat menambah wawasan dan bermanfaat untuk Anda.
Untuk membeli pupuk, bibit sawo maupun perlengkapan pertanian lainnya, silakan kunjungi SentraTani.com.
Referensi: Channel Youtube Kebun Kinanty