Cara Menanam Kangkung di Polybag

Selain rasanya enak, mengkonsumsi kangkung dapat mencegah anemia, sembelit juga insomnia.

Kangkung juga disukai banyak orang, dari kalangan anak-anak sampai  dewasa bahkan orang tua menyukainya, selain waktu tanamnya singkat yaitu kurang dari satu bulan sudah dapat dipanen, cara menanamnya pun mudah sehingga anda pun bisa menanamnya sendiri.

Jika anda tidak memiliki lahan yang luas untuk menanam sayuran, seperti kangkung, hal tersebut bukan menjadi kendala, anda bisa menanamnya dalam polybag, yang bisa diletakkan di sekitar rumah, sehingga anda bisa mencukupi kebutuhan sayur keluarga melalui tangan anda sendiri.

Untuk cara menanam kangkung di polybag, mari simak penjelasannya berikut ini.

Sebelum anda memulai menanam kangkung, hal penting yang harus anda lakukan adalah memilih benih berkualitas unggul.

Tahap penanaman

Benih kangkung tidak melalui proses penyemaian, melainkan langsung ditanam dalam media tanam.

Siapkan wadah untuk media tanam berupa polybag, bisa juga menggunakan pot atau yang lainnya, yang terpenting adalah mewadah tersebut memiliki lubang-lubang kecil agar air tidak menggenang.

Selanjutnya siapkan media tanam berupa campuran tanah, arang sekam dan pupuk kompos dengan perbandingan 1:1:1, kemudian masukkan media tanam kedalam wadah/polybag.

Tambahkan juga pupuk NPK sebanyak 1 sendok makan untuk polybag besar dan setengahnya untuk polybag kecil.

Campurkan pupuk NPK secara merata dengan media tanam yang lain, kemudian disiram.

Selanjutnya taburkan benih kangkung pada polybag secara merata, jangan terlalu banyak agar populasi tidak terlalu padat, tutup benih dengan lapisan arang sekam secara tipis kemudian disiram air.

Hindarkan polybag dari guyuran air hujan.

Selang 2-3 hari benih kangkung sudah tumbuh, agar pertumbuhannya baik jaga kebutuhan air dan pupuknya.

Penyiraman cukup  dilakukan 1 kali sehari, yaitu pagi atau sore hari.

Tahap pemupukan

Pemupukan menggunakan NPK diberikan setiap 5-7 hari sekali dengan sistem kocor. Caranya larutkan NPK ke dalam air dengan dosis 1 gram per liter, kemudian siramkan.

Tahap pemanenan

Dalam waktu 20-25 hari kangkung sudah dapat dipanen, cara panennya pun mudah, kangkung tinggal dicabut.

Demikian cara menanam kangkung di polybag, semoga menjadi inspirasi dan bermanfaat untuk anda semua.

Untuk membeli benih kangkung silakan kunjungi SentraTani.com